Tuesday 15 July 2014

Waspadai Gejala Hipertensi Sejak Dini!

Hipertensi atau tekanan darah tinggi merupakan suatu penyakit berbahaya yang wajib diwaspadai. Berdasarkan data Riskesdas, pada tahun 2007 saja ada sekitar 35,7 persen masyarakat Indonesia yang mengalami hipertensi. Yang mencengangkan, 4 tahun kemudian yaitu pada 2011 hipertensi menjadi penyebab kematian ketiga khusunya di Indonesia setelah stroke dan tuberculosis. Biasanya, penyakit hipertensi menyerang usia 50 tahun ke atas.

mengetahui tanda dan gejala hipertensi

Penyakit ini seringkali tidak terdeteksi sejak awal dan baru diketahui setelah penderita mengalami penyakit kronis lainnya. Oleh karena itu, anda harus mengetahui sejak dini gejala hipertensi agar dapat segera diatasi. Hipertensi itu sendiri diakibatkan karena adanya cairan darah dalam tubuh yang menekan dinding arteri sehingga menyebabkan berbagai masalah kesehatan yang serius, misalnya penyakit jantung maupun stroke.

Gejala Hipertensi Yang Perlu Diwaspadai

Gejala penyakit hipertensi itu sendiri terbagi menjadi dua jenis, yaitu hipertensi primer dan hipertensi sekunder. Pada hipertensi primer, penyakit tekanan darah tinggi tidak menimbulkan gejala yang spesifik.Bahkan anda bisa mengalami hipertensi selama beberapa tahun tanpa mengalami gejala tertentu dan terlihat sehat. Sedangkan pada hipertensi sekunder disebabkan oleh adanya penyakit lain seperti ginjal. Penyakit hipertensi memang seringkali dianggap remeh karena gejalanya cenderung ringan, seperti sakit kepala atau kelelahan. Namun dibalik semua itu penyakit ini sangat berbahaya dan dapat berujung pada kematian. Lalu, bagaimana cara mengenali gejala hipertensi? Berikut ini beberapa gejala yang perlu anda waspadai:

  1. Sakit kepala
  2. Vertigo
  3. Detak jantung cepat dan berdebar-debar
  4. Sesak nafas
  5. Kelelahan
  6. Pusing saat bangun atau akan tidur
  7. Telinga berdengung
  8. Mimisan

Jika anda sering mengalami gejala-gejala di atas sebaiknya segera memeriksakan diri ke dokter untuk mendiagnosa anda menderita hipertensi atau tidak. Jika memang anda divonis mengidap hipertensi maka akan dapat ditangani lebih awal agar tidak menimbulkan komplikasi. Karena gejala hipertensi seringkali tidak terlihat, maka sangat penting untuk memeriksakan tekanan darah anda secara teratur.

Mencegah Gejala Hipertensi

Meskipun terkesan menyeramkan, namun penyakit hipertensi juga dapat dicegah. Gaya hidup sehat dapat membantu mengurangi risiko terkena hipertensi. Berikut ini beberapa cara untuk mengurangi terjadinya gejala hipertensi:

  1. Hentikan kebiasaan merokok dan konsumsi minuman beralkohol
  2. Biasakan olahraga secara rutin setidaknya 30 menit setiap harinya.
  3. Perbanyak konsumsi air putih 7-8 gelas per hari.
  4. Perbanyak konsumsi buah-buahan dan sayuran.
  5. Hindari mengkonsumsi makanan berminyak, maupun dengan garam dan gula yang tinggi.
  6. Pilihlah makanan yang direbus atau dipanggang. Jika harus digoreng gunakan minyak zaitun.
  7. Konsumsi makanan dengan gizi seimbang
  8. Hindari stress.
  9. Usahakan untuk beristirahat 5-10 menit di sela rutinitas.
  10. Usahakan tidur cukup di malam hari selama 7-8 jam.
  11. Konsumsi suplemen alami seperti gamat dan spirulina yang telah terbukti dapat mencegah  hipertensi
Demikian artikel singkat mengenai mengapa kita harus waspada terhadap gejala hipertensi sejak dini, mencegah adalah lebih baik daripada mengobati. Semoga bermanfaat salam sehat selalu.

Sunday 6 April 2014

Waspadai Gejala Kista Ovarium

Gejala Stadium Awal

Kista ovarium adalah sejenis tumor jinak yang akhir-akhir ini makin kerap ditemui pada kaum hawa. Penyakit ini pun menjadi salah satu penyakit penyebab kematian paling besar dari semua kanker ginekologi. Tumor jinak ini berwujud seperti kistik yang berisi cairan kental, nanah, atau udara. Tumor ini juga bisa berbentuk tumor padat, tetapi masih sebagian kecil saja. Gejala umum kista ovarium cukup bervariasi dan tidak spesifik. Gangguan haid dapat menjadi gejala penyakit kista ovarium stadium awal.

gejala kista ovarium


Konstipasi atau sering berkemih dapat terjadi apabila tumor sudah menekan kandung kemih. Gejala lain yang mungkin terjadi adalah peregangan atau penekanan di area panggul. Peregangan tersebut dapat menimbulkan rasa nyeri yang spontan misal pada saat bersenggama. Gejala penyakit kista ovarium ini pun bisa berlanjut ke stadium lanjut yang lebih parah tentunya jika tidak segera dilakukan pengobatan.

Gejala Stadium Lanjut

Adapun gejala penyakit kista ovarium stadium lanjut berkaitan dengan penimbunan cairan di dalam rongga perut atau asites, usus, hati. Gejala ini tampak seperti perut kembung dan membuncit. Gejala yang menyertai adalah rasa mual, nafsu makan yang terganggu, susah buang air besar, dan air kecil. Penimbunan cairan bisa juga terjadi pada rongga dada. Penimbunan cairan di rongga dada ini menyebabkan penderita akan merasa sangat sesak nafas.

Upaya Pencegahan

Upaya pencegahan yang bisa diupayakan sebenarnya bukan pencegahan khusus untuk menghindari penyakit kista ovarium. Upaya pencegahan yang dapat dilakukan yakni untuk mengetahui secara dini penyakit ini dengan harapan dapat dilakukan pengobatan secepat mungkin. Upaya yang dapat dilakukan yakni melakukan pemeriksanaan secara berkala. Pemeriksaan tersebut bisa berupa pemeriksaan klikis genekologik yang berfungsi untuk mendeteksi kista atau adanya pembesaran ovarium. Pemeriksaan USG dengan alat Doppler, petanda tumor, dan pemeriksaan MRI juga perlu dilakukan.



Adapun wanita yang memiliki riwayat keluarga yang menderita kanker ovarium hendaknya melakukan pemeriksaan rutin. Pemeriksaan ini baik pula dilakukan oleh wanita yang menderita kanker payudara, wanita yang susah hamil, atau wanita yang mendapati masa haid pertama lebih awal dan menopause.Waspadai Gejala Kista Ovarium oleh merline  broto.

Tuesday 1 April 2014

Memenuhi Kebutuhan Vitamin untuk Balita

Apakah memberikan suplemen berupa vitamin pada balita sudah perlu? Banyak ibu yang menanyakan hal tersebut. ibu ingin memastikan bahwa anaknya tetap mendapatkan asupan nutrisi yang optimal demi tumbuh dan kembangnya. Bagi ibu yang sibuk, mungkin agak kesulitan untuk terus memberikan ASI, sehingga sumber nutrisi lain seperti makanan pendamping dibutuhkan. Salah satunya dengan memberikan vitamin, terutama saat anak mulai terlihat kurang nafsu makan.

vitamin untuk balita


Sekarang ini, terdapat banyak sekali produk vitamin yang dipasarkan di pasaran. Para ibu harus berhati-hati saat memilih vitamin untuk buah hatinya. Pada dasarnya, yang perlu diketahui oleh ibu adalah vitamin apa saja yang dibutuhkan balitanya. Setelah usianya mencapai enam bulan, bayi mulai bisa diberikan makanan pendamping ASI. Makanan terserbut tentu harus disajikan dengan jumlah gizi yang seimbang yaitu meliputi karbohidrat, protein, lemak dan juga vitamin dan mineral. Untuk vitamin tersendiri, terbagi menjadi dua. Yang pertama, vitamin yang larut di dalam air, meliputi B6, B12, riboflavin, niacin dan folat. Yang kedua, vitamin yang larut di dalam lemak, meliputi A, D, E dan K. Semuanya dibutuhkan untuk mempertahankan fungsi tubuh dan membuat tubuh bekerja dengan baik.

Vitamin-vitamin tersebut dapat diperoleh dari makanan yang diberikan kepadanya, terutama buah-buahan dan sayuran. Kadarnyapun harus seimbang. Akan tetapi, seringkali balita susah untuk mau menerima makanan berupa sayuran sehingga ibu harus mencari alternatif lain agar kebutuhan vitaminnya tetap terpenuhi dengan baik.

Memilih Suplemen Vitamin Untuk Balita


Memilih produk suplemen vitamin untuk balita memang tidak mudah. Ibu harus benar-benar memperhatikan dosis serta komposisinya. Untuk mendapatkan produk yang aman, ibu bisa mempertimbangkan suplemen alami seperti Spirulina yang terbuat dari ganggang laut, fish oil vitaluxor yang kaya akan omega 3 dan DHA, serta Jelly Gamat Luxor yang merupakan makanan kesehatan terbuat dari ekstra bahan alami teripang laut yang aman untuk dikonsumsi oleh siapa saja termasuk balita.

Jenis teripang laut ini menurut para ahli sangat berkhasiat seperti melancarkan peredaran darah, menyembuhkan persendian, mencegah penyumbatan kolesterol pada pembuluh darah dan sebagainya. selain itu, terdapat 11 asam amino yang terkandung dalam tubuh teripang ini yang sangat baik untuk menjaga kesehatan dan pertumbuhan.

Monday 24 March 2014

Kiat Menjaga Berat Badan Ideal

Kesehatan merupakan salah satu hal penting yang perlu anda perhatikan dalam kehidupan anda. Ada banyak cara untuk menjaga kesehatan anda mulai dari memilih pola diet yang seimbang sampai berolahraga secara teratur. Berbicara mengenai kesehatan tubuh, berat badan merupakan salah satu aspek yang tidak bisa dipisahkan dari kondisi kesehatan anda. Orang dengan berat badan ideal biasanya memiliki kondisi kesehatan yang lebih baik dibandingkan orang yang memiliki berat badan yang tidak ideal. Bila berat badan anda berada di bawah atau di atas ukuran ideal, ada berbagai hal yang bisa anda lakukan untuk mendapatkan berat badan yang lebih ideal. Dengan memperhatikan aspek-aspek berikut ini, anda bisa mencapai berat badan yang lebih ideal dan menjaga kondisi kesehatan tubuh anda secara lebih optimal.

menjaga berat badan tetap ideal

Hal pertama yang sebaiknya anda lakukan untuk mendapatkan berat badan ideal adalah memperhatikan pola makan atau kebiasaan makan anda. Seperti yang kita ketahui bersama, Nutrisi yang tepat dalam makanan merupakan salah satu faktor utama yang bisa mempengaruhi berat badan anda. Bagi anda yang ingin menaikkan berat badan, anda disarankan untuk memilih jenis diet yang bisa membantu optimalisasi protein. Sementara itu, bagi anda yang ingin menurunkan berat badan, anda sebaiknya memilih diet rendah lemak atau diet rendah kalori untuk mendapatkan hasil yang lebih optimal. Selain kebiasaan makan, anda juga sebaiknya memperhatikan porsi makanan serta jenis makanan yang anda konsumsi. Mengkonsumsi atau menghindari konsumsi makanan tertentu akan membawa pengaruh pada berat badan anda.

Hal lain yang bisa anda lakukan untuk mencapai berat badan ideal adalah berolahraga secara teratur. Pada dasarnya, olahraga berfungsi untuk membakar timbunan lemak pada tubuh anda serta memperlancar metabolisme tubuh. Olahraga juga berperan dalam pembentukan otot tubuh serta mengoptimalkan kerja organ-organ tubuh seperti jantung dan sistem peredaran darah. Orang-orang yang berolahraga secara teratur cenderung memiliki berat badan yang lebih ideal dibandingkan orang-orang yang kurang berolahraga. Ada berbagai jenis olahraga yang bisa anda pilih sesuai dengan kemampuan serta kebutuhan anda mulai dari lari, fitness, aerobic, renang, bahkan hingga bersepeda.

Mengkonsumsi suplemen produk kesehatan juga dianggap sebagai salah satu cara yang efektif untuk mencapai berat badan ideal dengan hasil yang lebih optimal. Ada berbagai jenis suplemen maupun produk kesehatan yang bisa anda temukan di pasaran saat ini tetapi pilihlah yang telah teruji secara klinis aman dan tenapa efek samping bagi kesehatan tubuh anda.

Friday 14 February 2014

Khasiat dan Cara Memasak Sarang Burung Walet

Salah satu makanan yang sangat diminati saat ini adalah sarang burung walet. Selain karena rasanya yang lezat, kandungan yang ada di dalam sarang burung walet sangat baik untuk kesehatan dan kecantikan. Pada dasarnya, sarang burung walet adalah suatu jenis makanan tradisional yang sering dikonsumsi dan dimasak sebagai sup. Rasanya lezat. Tidak mengandung bahan kimia dan baik bagi kesehatan. Namun ada baiknya dalam mengkonsumsi sarang burung walet untuk dilakukan secara rutin karena sarang burung walet tidak dapat bekerja secara instan. Sehingga, hanya mengkonsumsinya selama beberapa kali saja tidak akan menunjukkan efek dan khasiatnya.



Cara Memasak Sarang Burung Walet

Lalu bagaimana cara memasak sarang burung walet? Cara memasaknya terbilang mudah. Biasanya, banyak orang akan memasaknya dan menjadikannya sebagai sup. Apabila anda ingin membuatnya sebagai sup, anda hanya perlu menambahkan kaldu ayam dan dipadu padankan dengan beberapa jenis jamur dan atau sayuran sesuai dengan selera. Apabila anda menggunakan sarang burung walet yang ada di dalam kemasan, apabila sarang burung walet tersebut sudah mengandung gula batu, anda hanya perlu menuangkannya ke dalam gelas saji dan campur bersama potongan buah segar dan atau es batu, atau bisa disajikan hangat.

cara memasak sarang burung walet
Namun perlu diingat, apabila anda meminum sarang burung walet dalam kemasan, pastikan untuk tidak membiarkan kemasannya terbuka selama beberapa jam. Ini akan menghilangkan khasiat dan menurunkan kasiat dari sarang burung walet tersebut. Langsung minum sekaligus tepat setelah kemasan sarang burung walet dibuka.

Kandungan Sarang Burung Walet

Apa saja manfaat dari sarang burung walet bagi kesehatan dan kecantikan? Sarang burung walet sangat baik khasiatnya bagi kulit tubuh, terutama bagi para wanita yang selalu ingin terlihat cantik dan awet muda. Ini dikarenakan kandungan di dalam sarang burung walet yang bekerja sebagai anti oksidan yang bisa melambatkan penuaan. Apabila anda ingin mendambakan khasiat tersebut, konsumsi sarang burung walet sebelum dan sesudah tidur. Waktu tidur antara pukul 11 dan 2 malam adalah waktu keemasan pembelahan sel kulit berlangsung. Sarang burung walet mengandung glycoprotein yang sangat tinggi yang berfungsi untuk meregenerasi sel-sel tubuh yang rusak sehingga bisa mencegah timbulnya keriput.